Headlines News :
Home » , , » digital holy qur'an dan program lainnya

digital holy qur'an dan program lainnya

Written By MAHRUSIN on Jumat, 11 Mei 2012 | 09.30


Digital Holy Quran adalah program kitab suci Al Qur’an dalam berbagai fitur yang sangat berguna untuk berinteraksi dan mengkaji isi kitab suci Al Qur’an.
Sekilas tentang Holy Quran
  • Program berisi penayangan seluruh naskah Alquran dengan sistim penulisan Usmani sesuai dengan Mushaf terbitan Madinah dan Mushaf yang biasa beredar di Indonesia, lengkap dengan tanda baca dan indeks menurut surah dan juz.
  • Program menyediakan fasilitas bacaan murattal oleh Syekh Huzaifi dan Syekh Muhammad Ayyub dengan fasilitas penggantian suara.
  • Program menyajikan layanan-layanan berikut:
    • Tafsir: Ibnu Katsir, Jalalain, Thabari, Qurthubi, Muntakhab, Sa‘di, Zabad, Muyassar Sebagaimana pula menyediakan beberapa tafsir dalam bahasa Inggris, Prancis, Indonesia, Malaysia dan Turki.
    • Terjemah makna Alquran dalam bahasa:
      1. Inggris
      2. Indonesia
      3. Malaysia
      4. Turki
      5. Prancis
      6. Jerman
      7. Urdu
      8. Spanyol
    • Keterangan Kata Sulit
  • Program menyediakan fasilitas pencarian canggih dalam naskah Alquran dengan mengunakan teknik urai bahasa terhadap kata atau kalimat dengan beberapa kategori, sehingga memberikan kemampuan pencarian yang tinggi kepada pengguna biasa maupun ahli. Di samping itu, juga menyediakan fasilitas pencarian tematis, di mana Program telah menyediakan 14 tema pokok yang terbagi menjadi sub tema, kemudian sub sub tema melalui 6 tingkatan, hingga jumlah semua tema carian menjadi lebih dari 2000 tema. Semua jenis carian itu dapat dilakukan oleh pengguna dalam seluruh naskah Alquran atau dalam skop yang telah dia tentukan. Pencarian juga dapat dilakukan dalam tafsir dan terjemah.
  • Program menyediakan penayangan gambar dan suara terhadap makhraj huruf dan sifat-sifatnya serta cara pengucapannya yang benar untuk membantu pengguna dalam belajar membaca Alquran.
  • Program menerangkan hukum tajwid secara praktis, seperti; tingkatan qalqalah, jenis-jenis mad… dan seterusnya, serta dilengkapi dengan macam-macam contoh dari naskah Alquran dan suara pengucapan yang betul bagi setiap hukum.
Program – program Al-Qur’an Seperti Holy Qur’an
Qur'an Player
Quran Player adalah Kitab Suci Al-Qur’an dalam bentuk digital. Quran Player menyediakan banyak fasilitas dan kemudahan bagi Anda dalarn berinteraksi dengan AI-Qur'an yang menyajikan teks AI-Qur'an 30 Juz yang mudah dinavigasi berdasarkan ayat, surah atau juz dan dapat ditampilkan secara berdampingan dengan terjemahannya atau tafsir.
  • Murottal
    Quran Player menyajikan pembacaan Al-Qur'an oleh dua orang qari yaitu Syaikh Ali Abdurrahman Al-Hudzaifi dan Syaikh Muhammad Ayyub.
  • Terjemah
    Quran Player menyajikan terjemah Al-Qur'an berbahasa Indonesia dari Departemen Agama RI dan terjemah Al-Qur'an berbahasa Inggris oleh Abdullah Yusuf Ali dan Muharnmad Marmaduke Pickthall.
  • Tafsir
    Tafsir Quran Player menyajikan tafsir Jalalain (Jalaluddin As-Suyutti & Jalaluddin Muhammad Ibnu Ahmad AI-Mahalliy) dalam bahasa Indonesia.
  • Pencarian & Penyalinan Teks
Quran Player menyediakan fasilitas pencarian kata yang terdapat dalam Al-Qur'an, terjemah atau tafsir. Quran Player juga dapat menyalin teks Al-Qur'an, terjemah atau tafsir ke clipboard sehingga dapat digunakan oleh program pengolah kata atau image untuk berbagai keperluan.
  • Plus MP3
Quran Player juga dapat digunakan pada VCD//DVD player dalam format MP3.
  • Mudah & Indah
Quran Player sangat mudah digunakan tanpa harus diinstalasi pada komputer terlebih dahulu (autorun) dan dapat ditampilkan dalam berbagai bentuk tampilan indah yang dapat Anda pilih.

Selain itu ada beberapa program lagi seperti ; Al-Quran Al-Karim Al-Muyassar, The Noble Qur’an, Al-Quran Digital dll.
Share this article :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. MAHRUSIN' BLOG - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger